Contoh Amerika & Langkah Kejayaan Indonesia Dimulai Dari Generasi Milenial

Republik Indonesia
Republik Indonesia


Mungkin sebagian dari diri kita banyak yang bertanya, Kapan Indonesia akan Berjaya seperti Negara maju didunia? Seperti Jepang, China, Amerika maupun Negara di Eropa? Ya... Ini adalah harapan kita sebagai Rakyat Indonesia. Dengan potensi kekayaan Indonesia yang amat Beragam namun Kemajuan dan Pengaruh Indonesia dimata Dunia sangat tidak sepadan, Indonesia masih dikesampingkan pengaruhnya oleh Negara lain di Dunia.

Namun perlu diketahui Indonesia dengan negara berbentuk Negara Kesatuan dengan sistem Republik Presidensil, ini kemungkinan membutuhkan waktu yang lebih lama daripada sebuah Kerajaan. Negara Adidaya Amerika saja yang notabene negara Terkaya dan Terkaya didunia dengan sistem pemerintahan yang sama dengan kita, masih perlu ratusan Tahun untuk menjadi negara maju, disamping unggul dari berbagai bidang.

LANTAS APAKAH INDONESIA PERLU RATUSAN TAHUN UNTUK MENJADI NEGARA MAJU?

Kemajuan sebuah Negara tidak sertamerta langsung menjadi negara maju, semua masalah harus dilalui dengan baik, masalah Amerika dulu juga seperti Indonesia, Ada Perang saudara, KKN, Bencana, Kejahatan dsb. Masalah tersebut seiring berjalanya waktu akan merangsang terciptanya sebuah sistem yang terus memperbaharui negara tersebut agar menjadi lebih baik.

KUNCI KEMAJUAN INDONESIA

Jika kita melihat Amerika yang Profile Pemerintahanya mirip seperti kita, Kunci Indonesia agar menjadi maju mungkin adalah Mendidik Masyarakatnya agar menjadi Bijaksana, Dewasa, dan Cerdas, Tidak Kagetan dan Gumunan. Mengigat sistem bernegara di Indonesia adalah Demokrasi, dimana orang jahat, orang baik dan orang pintar memiliki hak kebebasan yang sama.

APAKAH INDONESIA MAKMUR MELALUI JALUR POLITIK?

Rasanya aneh dan kurang meyakinkan jika Indonesia akan Berjaya melalui Politik Kekuasaan seperti Pemilu apabila warganya bersikap kurang dewasa dan kurang Bijaksana dalam menghadapi pahitnya Politik. Hingga sampai saat ini Politik hampir sama sekali tidak memberi perubahan yang berarti dan malah justru memberi perpecahan hingga saat ini.

MENJADI NEGARA MAJU DALAM SISTEM DEMOKRASI

Dari Rakyat Oleh Rakyat dan Untuk Rakyat adalah semboyan dalam sistem Demokrasi yang merujuk kepada sebuah Kebebasan atau Freedom. Ini berarti Kemajuan Negara Demokrasi bisa diukur dari Pemikiran dan Watak setiap Warganya. Di Negara maju seperti America rata-rata Warganya memiliki pemikiran yang Matang, Peduli, dan Rasa memeliki dan Memelihara Negaranya yang tinggi. Sedangkan di Indonesia dilihat dari hal yang sepele seperti Buang Sampah aja belum ada yang lulus dan masih perlu diajari itupun masih bandel, bagaimana menjadi sebuah Negara yang Maju?

KESIMPULAN

Dengan sedemikian Kompleksnya Kakayaan Indonesia apakah Indonesia bisa berpotensi menjadi negara maju? Tentu Sangat amat bisa!! Semua hanya menunggu Waktu, meskipun Indonesia disaat ini didalam pemerintahanya masih banyak dihuni kaum jahat namun jika Warganya sedikit demi sedikit mulai memiliki kesadaran dan peduli terhadap Negara, Kita Yakin ini tidak akan Lama untuk mencapai Kejayaan Nusantara yang di cita-citakan pendahulu Bangsa.

Jika dilihat dari Skema prosesnya, ini seperti Air yang murni jika dituangkan kedalam Gelas yang berisi Air yang Kotor, maka Air kotor lama kelamaan akan hilang dan Gelas tersebut akan berganti air yang murni. Ini berarti Jiwa yang murni dari Rakyat Indonesia lambat laun akan Mengeser Gelas yang kotor dari sebuah wadah yang bernama Pemerintahan.

Jika melihat Rakyat Indonesia sekarang terutama generasi Millennial sedikit demi sedikit nampaknya sudah mulai memiliki Kesadaran, Rasa Peduli, dan Rasa Memiliki terhadap Negaranya sudah mulai tumbuh dan menyebar, inilah yang kemudian akan menggeser Orang-orang yang kotor dan jahat di Pemerintahan maupun dalam kelompok lain. Dan inilah mengapa Indonesia yang akan menuju Kejayaan dibilang hanya tinggal menunggu Waktu.

Intinya kita sebagai warga Indonesia yang baik, Majukan Indonesia dimulai dari diri kita, dari diri kita kemudian biasanya secara tidak sadar, akan ditiru orang-orang di sekitar kita dan seterusnya. Kita jangan terlalu bergantung pada Pemerintah karena ibaratnya sebuah Motor, Pemerintah adalah Mesin sedangkan Rakyat Indonesia adalah sebuah Roda. Motor yang Mesinya Bobrok masih bisa Berjalan karena Roda, tapi Motor yang Mesinya Istimewa tidak bisa memajukan Motor jika tidak memiliki Roda.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url